PSIS Semarang Tahan imbang PSIR Rembang 1-1

PSIS Semarang berhasil menahan imbang tim tuan rumah PSIR Rembang dalam laga friendly match yang digelar di Stadion Krida Rembang, Sabtu sore (9/10). Kedua kesebelasan yang tampil dengan kekuatan penuh hanya mampu bermain imbang 1-1.

Meski ball possision lebih banyak dikuasai tim tuan rumah, namun buruknya penyelesaian akhir membuat peluang yang mampu diciptakan tim besutan Soeroso, terbuang percuma.

Sealain itu, penampilan penjaga gawang kawakan PSIS, Agus Murod Alfarisi yang cemerlang semakin mempersulit upaya Rene Martinez dkk untuk menciptakan gol. Hingga babak pertama usai, kedua kesebelasan tak mampu mendonasikan satu gol pun.

 

Pada babak ke dua, justru tim tamu berhasil membungkam permainan PSIR. Terlalu asyik menyerang membuat blok pertahanan PSIR menjadi longgar. Kelonggaran tersebut berhasil dimanfaatkan pemain PSIS, Imral Usman yang juga bertindak sebagai kapten tim dengan mendonasikan satu gol pada menit ke-65.

 

Tertinggal 0-1, membuat kubu tuan rumah tersentak. Tim berjuluk Laskar Dampo awing semakin kalap dan melakukan serangan sporadic ke jantun pertahanan PSIS. Rapatnya blok belakang PSIS yang dikomandani pemain asing Zubairou dkk menyebabkan barisan penyerang PSIR menjadi stress.

 

Beruntung Dewi Fortuna masih berpijak pada tuan rumah. Satu menit menjelang bubaran, striker gaek Leo Maxi Felicia berhasil membobol gawang Dicky fajar yang masuk menggantikan kipper Agus Murod. Gol Felicia mampu menyelamatkan muka PSIR di kandang sendiri.

 

Kepada Go Sport, pelatih PSIS mengaku puas dengan penampilan anak asyhnya. Hanya saja, imbuhnya, timnya tampil kurang greget dan masih terkesan bermalas-malasan.

 

“Mereka sudah bermain bagus. Hanya saja pada babak pertama sepertinya merekan kurang semangat. Dan itu sudah kita perbaiki pada babak ke dua. Seharusnay mereka dapat tampil lebih maksimal<’ terangnya.

 

Sementara itu, pelatih PSIR mengaku kurang puas dengan pereforma yang ditunjukkan anak asuhnya. “Anda bias lihat sendiri, kami mendominasi permainan. Namun karena penyelesaian akhir yang tidak sempurna, kami hanay mampu bermain imbang. Ini menjadi bahan evaluasi kami nanti,” ungkap Soeroso.

 

PSIR dijadwalkan juga akan menggelar laga uji coba menghadapi tim Afika  Selection pada 12 Oktober mnendatang, sekaligus launchih pemain kepada public Rembang.

 

 

Comments

Popular posts from this blog

Sayyid Hamzah as-Syato, Penyebar Islam di Sedan

Segarnya Siwalan dan Legen Sulang

Jual Mukena Shalat Berkualitas