Menguak Pesugihan Tuyul (Bagian 1)

Pernahkah anda mendengar cerita tuyul? Tuyul adalah salah satu jenis mahluk halus berwujud anak-anak balita. Sebenarnya, tuyul ini tidak ingin dipekerjakan oleh manusia. Dia hanya bermain-main, sama seperti sifat khas yang dimiliki anak kecil yang suka iseng dan ingin mencoba segala hal sebagaimana balita pada umumnya.

Tuyul hidup di berbagai tempat yang angker dan yang paling disukai adalah tempat-tempat yang jauh dari rumah-rumah ibadah. Di sisa-sisa reruntuhan bangunan tua, maupun di tempat-tempat yang dikeramatkan orang.

Jenis makhluk halus anak-anak ini bisa di minta untuk mencari atau lebih pasnya mencuri uang. Akibatnya banyak orang yang keblinger dan akhirnya bersekutu dengan tuyul untuk mendapatkan kekayaan.

Bagi si pemelihara tuyul, biasanya ia tidak usah repot repot bekerja siang dan malam. Cukup menyediakan semua keperluan si tuyul, uang pun mengalir lancar.

Nah, ini lagi repotnya manusia. Sudah mengerti masih anak anak kok tega-teganya dipekerjakan? Ini jelas melanggar hukum alam wadag maupun gaib. Apalagi bersekutu dengan bangsa lelembut untuk mendapatkan harta melimpah.

Menurut Ki Mbung, seorang paranormal yang tinggal di Rembang, dengan sebuah ritual khusus seorang dapat berkomunikasi dengan sang tuyul untuk membuat Mou. Jika sudah terjadi kesepakatan diantara keduanya, maka dua makhluk Tuhan ini maka masing-masing akan sepakat untuk saling membantu. Masing-masing pihak harus tahu diri dan mentaati aturan yang berlaku.

Salah satu yang diminta oleh tuyul adalah “tumbal”. Ini memang syarat utama dalam permufakatan tersebut. Tumbal dalam pesugihan ini bisa bermacam-macam tergantung permufakatan. Namun biasanya, bila tuyulnya profesional maka dia akan meminta tumbal kematian dari para sahabat, saudara, bahkan anak-anaknya sendiri.

Selain itu, salah satu yang diminta tuyul adalah sebuah ruangan atau kamar khusus. Seperti ritual-ritual pesugihan lain, ritual ini juga mewajibkan si pelaku pesugihan untuk menyediakan kamar khusus di dalam rumah. Di dalam kamar, perlu dipersiapkan satu ranjang tempat tidur lengkap dengan kelambunya. Satu meja tempat sesaji dengan ukuran ketinggian setinggi lutut yang dilengkapi tempat uang seperti bakul tempat nasi.

Salah satu yang perlu disediakan dalam kamar adalah dolanan anak-anak, seperti cermin, dakon, boneka-boneka kayu dan lain-lain. Tuyul juga sangat suka untuk diajak gojek dan bermain-main. Wah mengerikan!!

Menurut Ki Mbung, tuyul memiliki sifat yang sama seperti anak-anak normal biasa yakni suka bermain dan mencari induk semang sebagai ibu kandungnya. Karenanya, tuyul juga butuh air susu dan kebutuhan-kebutuhan biologis yang lain dari sang majikan.

Bila di lingkungan rumah Anda resah karena banyak orang merasa kehilangan uang atau barang tanpa diketahui siapa yang mengambilnya, maka boleh dicurigai disekitar Anda ada tuyul. Sehingga ada baiknya dilakukan penangkapan atau menjerat tuyul. Bagaimana cara menangkapnya? (Rom)

Comments

  1. cara menangkapnya di pancing ja dengan di kasih mainan....
    boneka ato apalah gtu..........
    heheheheh...

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Sayyid Hamzah as-Syato, Penyebar Islam di Sedan

Segarnya Siwalan dan Legen Sulang

Jual Mukena Shalat Berkualitas